Tugas : Manajemen Keuangan
Dosen : Prof. Dr. Syamsu Alam, SE., M.Si
Resume
INTERNATIONAL FINANCE
Oleh
PROGRAM STUDI AGRIBISNIS
PROGRAM PASCASARJANA
UNIVERSITAS HASANUDDIN
MAKASSAR
2015
INTERNATIONAL FINANCE
Dunia
bisnis sudah mengubah konsep manajemen dari konvensional ke modern. perubahan
konsep tersebut adalah sebuah tuntutan zaman, jika perusahaan tidak menerapkan
maka artinya perusahaan akan ditinggalkan oleh konsumen. Segala aktivitas
bisnis bisa dilakukan dengan lebih sederhana
tanpa ada beban dan tekanan, permasalahan hanya satu yaitu kecepatan
dalam mengambil keputusan secara baik dan akurat. Kondisi ini tidak terkecuali
pada saat transaksi bisnis mengikutkan dipergunakannya valuta asing sebagai
alat pembayaran. Para manajer keuangan berusaha kuat dengan menerapkan berbagai
formula yang mampu menetapkan dan memperkirakan kestabilan valas secara konstan
dalam suatu kurun waktu akuntansi.
Manajemen keuangan
internasional merupakan suatu ilmu yang membahas secara komprehensif tentang
keadaan keuangan suatu perusahaan yang memiliki keterkaitan dengan situasi lalu
lintas transaksi dalam mata uang asing, serta keputusan-keputusan perusahaan
yang masuk dalam pasar bisnis internasional.